Cara Menghilangkan Notifikasi Whatsapp Web Di HP Android

Cara Menghilangkan Notifikasi Whatsapp Web Di HP Android
Cara Menghilangkan Notifikasi Whatsapp Web Di HP Android - Selain versi whatsapp di aplikasi android, ada juga versi whatsapp web dimana whatsapp web ini bisa kita buka untuk mengakses akun whatsapp kita tanpa harus instal terlebih dahulu aplikasinya. Whatsapp web ini akan sangat bermanfaat untuk para pengguna whatsapp yang sering login di laptop / komputer, karena dengan whatsapp web ini kita akan bisa login akun whatsapp kita dengan mudah di laptop / komputer tanpa harus menginstal terlebih dahulu aplikasi whatsappnya. Ketika kita login menggunakan whatsapp web maka notifikasi whatsapp web akan muncul di hp kita, itu menandakan kita sedang menggunakan whatsapp web di perangkat lain. Nah bagaimana sih cara menghapus dan menghilangkan notifikasi whatsapp web sedang aktif tersebut, mengingat kita tidak bisa menghapus notif whatsapp web seperti notifikasi lain yang mudah di hapus. Selengkapnya lihat di bawah ini ya

Cara Menghilangkan Notifikasi Whatsapp Web Di HP Android

1. Langkah yang pertama silahkan kamu masuk ke menu setelan / pengaturan di hp kita

2. Setelah itu pilih menu aplikasi

3. Pilih kelola aplikasi

4. Cari whatsapp

5. Pilih notifikasi

6. Pilih notifikasi lain

7. Lalu nonaktifkan dibagian Tampil Notifikasi

8. Selesai maka sekarang notifikasi whatsapp web akan hilang dan tidak akan terlihat di bagian notifikasi hp kita

Jadi seperti itulah Cara Menghilangkan Notifikasi Whatsapp Web Di HP Android semoga tutorial ini bermanfaat dan selamat mencoba

Related Posts:

0 Response to "Cara Menghilangkan Notifikasi Whatsapp Web Di HP Android"

Post a Comment