Cara Memperbaiki Foto Lama Yang Sudah Rusak Di Android

Cara Memperbaiki Foto Lama Yang Sudah Rusak Di Android
Cara Memperbaiki Foto Lama Yang Sudah Rusak Di Android - Foto menjadi penting karena bisa mengabadikan sebuah peristiwa maupun kejadian tertentu. Sekarang mungkin kamu tidak usah khawatir foto kamu akan menjadi rusak karena sekarang ini banyak orang yang mengabadikan momen menggunakan kamera digital maupun smartphone. Jika kita mengambil foto menggunakan kamera digital maupun kamera smartphone maka foto foto yang kita hasilkan tidak akan rusak, tidak seperti foto zaman dulu. Foto zaman dulu biasanya di ambil dengan foto analog, sehingga jika di lihat hasilnya sekarang ini maka akan rusak, biasanya akan muncul bintik bintik dan akan tampak kusam. Nah di zaman sekarang ini sudah banyak aplikasi di IOS maupun di android yang bisa kita gunakan untuk memperbaiki foto lama yang sudah rusak hanya dengan sekali klik saja. Hasilnya foto lawas tersebut akan menjadi foto digital dan fotonya akan menjadi lebih jelas dan bersih. Nah di artikel kali ini saya akan mencoba share bagaimana caranya memperbaiki foto yang rusak sekali klik saja di android menggunakan aplikasi remini

Cara Memperbaiki Foto Lama Yang Sudah Rusak Di Android

1. Langkah yang pertama silahkan kamu buka playstore lalu instal aplikasi Remini

2. Setelah itu buka aplikasi remini, tap Skip

3. Lalu silahkan masuk menggunakan akun facebook, google ataupun email

4. Untuk mulai memperbaiki foto silahkan tap di bagian Enchance

5. Tap Use It

6. Tap Izinkan, lalu pilih foto yang ingin kamu perbaiki

7. Tap Ceklis, tunggu sampai proses selesai

8. Selesai, maka akan tampil before dan after foto kamu yang di perbaiki, tap di bagian icon download untuk menyimpannya di galeri hp kamu

Jadi seperti itu ya teman teman Cara Memperbaiki Foto Lama Yang Sudah Rusak Di Android sekali klik saja menggunakan aplikasi remini. Sekian dan terima kasih

Related Posts:

0 Response to "Cara Memperbaiki Foto Lama Yang Sudah Rusak Di Android"

Post a Comment